Laman

Jumat, 18 Januari 2013

Dampak Negatif Penggunaan TIK

-Ibu saya pernah mengalami hal yang tidak enak dalam pemanfaatan TIK. Pada saat ibu saya mau menyimpan uang gaji di Bank.Seorang pegawai Bank mengatakan bahwa satu lembar uang Rp.50.000 itu palsu. Bentuknya hampir sama dengan uang asli tapi kertasnya mudah dirobek

-Etika dan Moral: Seharusnya seseorang jangan pernah mencetak uang palsu demi memperkaya diri sendiri


-Seseorang yang ingin mendapatkan uang dengan cepat melalui jaminan BPKB. Namun,ia tidak mempunyai BPKB. Sehingga, ia minta dibuatkan BPKB palsu agar ia dapat dana pinjaman tersebut dengan pembuat BPKB tersebut. Dan akhirnya ia mendapat dana pinjaman tersebut.

-Etika dan Moral Kita harus jujur  dalam mendapatkan jaminan dana jangan sampai merugikan diri sendiri maupun orang lain


-Teman saya yang membeli Samsung Galaxy di Batam dengan harga murah. Namun saat ia mencoba handphone tersebut,kualitasnya jauh dari yang asli.Ternyata itu cuma Samsung Galaxy palsu

-Etika dan Moral: Kita harus memilih barang yang asli dan berkualitas. Jangan sampai terpancing dengan harga yang lebih murah karena belum tentu kualitasnya sama


-Seseorang wanita yang baru berkenalan dengan seorang lelaki melalui jejaring sosial yaitu Facebook. Lalu lelaki tersebut mengajak cewek tersebut ketemuan di suatu tempat atau istilah kerennya "kopi darat" Lalu mereka berdua pun bertemu di suatu tempat. Namun wanita tersebut tak pernah kembali kerumah lagi. Diduga wanita  itu adalah korban traficking.

-Etika dan Moral; Jangan pernah mau diajak sesorang yang belum dikenal melalui jejaring sosial dan lainnya untuk bertemu di suatu tempat


-Seseorang yang mengirimkan kabar bohong(HOAX) kepad selurh orang tentang akan terjadinya tsunami di suatu tempat melalui Google. Semua orang yang membaca berita tersebut pun percaya dengan berita tersebut. Namun, itu hanyalah lelucon yang diperingati pada April Moph(kalau gak salah). Lalu, muncul juga kabar dari google, yang mengatakn terjadi tsunami,namun yang membaca berita tersebut menganggap itu sekedar lelucon yang sama bahkan mereka tidak mempercayainya. Ketika Tsunami terjadi banyak orang yang meninggal bahkan menghilang dalam kejadian tersebut karena tidak mempercayai berita tersebut.

-Etika dan Moral: Jangan pernah mengirimkan kabar bohong ke semua orang melalui internet karena mungkin akan menyebabkan kerugian kepada seluruh orang.


-Seseorang yang dendam dengan temannya melakukan hacking akun jejaring sosial milik temannya, Dia membuat status sampah dan bahkan melakukan hal hal buruk yang  mungkin akan terjadi kepada temannya tersebut. Sehingga temannya merasa takut dan bahkan tidak mau lagi melakukan hal hal yang berhubungan dengan internet akibat trauma.

-Etika dan Moral: Masalah pribadi jangan dibawa ke jejaring sosial dan jangan menakut-nakutti seseorang yang mungkin akan menyebabkan jiwa orang tersebut terganggu.






Sekian Postingan dari saya mengenai Dampak Negatif Penggunaan TIK. Sebagian Postingan merupakn hal hal yang benar terjadi sebagian besar tidak. Mohon Ma'af jika Artikel saya ini jelek dan tak berguna karena saya hanyalah NEWBIE

Tidak ada komentar:

Posting Komentar